L

Chitika Tidak Menghitung Klik Iklan dan Sistem yang Seringkali Keliru


Bismillahirrohmanirrohim


Chitika

Chitika

Chitika memang bisa menjadi “Angin Segar” untuk Publisher yang ditolak Google AdSense dengan alasan apa pun, karena Chitika sekarang sudah bekerjasama dengan Google AdSense melalui program AdExchange yang dimiliki Google, itu artinya, Chitika bisa menampilkan Iklan milik Google AdSense yang diiklankan oleh Pengiklan (Advertiser) melalui Google AdWords.

Jika Anda mencari Review Chitika, khususnya di Forum Ads.ID, maka banyak sekali kekecewaan dari para Publisher yang sudah mencoba Chitika.

Dari perihal Nilai Impresi (CPM) Iklan yang sangat kecil, Sistem yang sering keliru, Earning yang sedikit jika Traffic dari Indonesia, dan tidak dihitungnya Klik yang dilakukan oleh Pengunjung Blog milik Pubsliher.

 

Karena kita semua tau bahwa Nilai dari sebuah Iklan yang diklik oleh Pengunjung itu lebih tinggi daripada hanya Iklan yang hanya tampil saja.

Tapi walau bagaimana pun Chitika memberikan saya Solusi untuk menampilkan Iklan yang Relevan untuk Blog saya, sesuai dengan Konten di Blog saya. Karena menurut saya, Iklan hanyalah Tambahan Informasi berupa Penawaran Produk dan/atau Jasa kepada Pembaca di Blog saya.

Jika Ngeblog terlalu Money Oriented, maka Passion Blogging akan mudah sekali Down, dan akan membuat Malas, Putus Asa, Kecewa, dan pada akhirnya Berhenti Total !

 

Jawaban Resmi Chitika

Ada seseorang di Forum Online yang menanyakan masalah ini, dan jawaban dari pihak Chitika adalah:

Hi there! My name is Sarah and I’m a member of the customer support team here at Chitika. There could be a few reasons as to why you aren’t seeing any ad clicks to your Chitika account. 1.) You haven’t received your first ad click yet. – On average, users will see about 1 click per 100 impressions each day. Therefore, if your traffic is below this, you might see little to no ad clicks. 2.) You have, but it hasn’t shown up in your account yet. – It takes 3 full days after your first click for it to register in your Chitika account. It will update daily from that point forward. 3.) You changed the username in your Chitika ad code. – It is important that you do not change your username when setting up your Chitika ads. This means that any clicks registered on the ads will not be counted to your account. If you have any further questions, feel free to email [email protected]. We’re here to help!

 

Terjemahan Bebasnya kurang lebih seperti ini:

Halo !, Nama saya adalah Sarah dan saya adalah salah satu anggota dari Tim Customer Support di Chitika. Bisa ada beberapa kemungkinan alasan dimana Anda tidak bisa melihat Klik Iklan apa pun pada Akun Chitika Anda. 1.) Kamu memang belum memiliki iklan yang diklik untuk pertamakalinya. Rata-rata, pengguna akan melihat 1 klik per 1000 impresi dalam satu hari. Karena itu, jika Trafik Anda lebih rendah dari itu, kamu mungkin hanya melihat sedikit saja atau tidak ada yang mengklik iklan. 2.) Kamu memiliki Trafik yang cukup melebihi 1000 impresi per hari dan sudah ada pengunjung yang melakukan klik iklan, tapi itu belum ditampilkan di Akun Anda. Hal itu memerlukan 3 Hari penuh setelah klik iklan pertama yang Anda dapatkan setelah mendaftarkan Akun di Chitika. Itu akan dilakukan Update harian dari Point Reward. 3.) Anda telah menggati Username yang terdapat pada Kode Iklan yang diberikan Chitika. Hal itu sangat penting karena Anda sebaiknya tidak menganti Username Anda ketika Anda memasang Kode Iklan Chitika. Ini artinya Klik apa pun yang didapatkan tidak akan dihitung pada Akun Anda. Jika Anda memiliki pertanyaan lebih lanjut, silahkan hubungi email support@chitikacom. Kami disini untuk membantu !

 

Kesimpulan

Dari jawaban pihak Customer Support Chitika diatas, bisa saya simpulkan bahwa:

  1. Pubsliher bersangkutan memang tidak mendapatkan Click Valid dari Iklan Chitika yang dipasangnya.
  2. Rata-rata sebuah Iklan yang sama akan ditampilkan sebanyak 1000 Kali pada Blog/Website milik Pusblisher bersangkutan, dan jika melebihi 1000 Kali penayangan itu tidak ada yang mengklik juga, maka tentu saja tidak ada Klik yang didapatkan oleh Pubsliher.
  3. Jika Trafik harian kurang dari 1000 Page View, tentu saja Iklan tidak akan menghasilkan apa-apa, baik nilai impresi maupun klik. Untuk itu, tingkatkan Traffic lebih dari 1000 Page View untuk bisa mendapatkan Earning yang signifikan.
  4. Chitika memang menampilkan Real Time Page Views (Impression) di Pubsliher Dashboard-nya, tapi itu hanya perhitungan cepat dan merupakan Hasil yang apa adanya sebeum dilakukan pemeriksaan mana yang Valid dan mana yang Fraud, dan Sistem Chitika memerlukan waktu 1 – 3 Hari untuk mengupdate Laporan Earing pada Publisher. Waktu Update adalah Flat setiap Jam 15:00 UTC.
  5. Username yang ada pada Kode Script Iklan yang diberikan Chitika dilakukan perubahan, tentu saja Klik maupun Impresi dari Iklan tersebut tidak akan sampai pada Username Akun Chitika yang dimaksud. Misal: Publisher Login ke Dashboard Chitika dengan Username A, tapi Script Iklan menggunakan Username B, tentu saja tidak bisa dilihat di Dashboard Chitika yang Login menggunakan Username A 😀

 

Akhir Kata

Sistem Chitika tidak melakukan Perhitungan secara Real Time tentang berapa Earning Performance yang dimiliki Publisher, jadi percuma saja jika seorang Publisher selalu Login dan memeriksa Penghasilannya di Publisher Dashboard Chitika.

Setidaknya memelukan waktu 1 – 3 Hari Penuh atau setara 24 – 72 Jam !

Memang di Dashbaord, kita melihat “Impressions Toya So Far” dan itu bisa Ribuan Impression, tapi jangan kaget jika nilainya kembali sedikit 😀

Jangan senang dulu, karena itu hanya Estimasi Perkiraan saja sebelum dilakukan Review lebih lanjut oleh Sistem Chitika.

Mengenai Sistem yang seringkali disinyalir terjadi Kekeliruan, misalnya ketika Script Iklan milik Chitika sempat kita Cabut dari Blog kita dalam beberapa Hari, maka memang itu resiko, karena Sistem akan melakukan Kalibrasi Ulang dengan mereview kembali Blog kita, meskipun Domain kita sudah Approved.

Makanya, sering sekali di Group/Forum Publisher yang mengatakan “Mba Tika suka Ngambek nih”, ya begitulah adanya.

Chitika menggunakan Sistem yang bahkan memungkinkan pihak Pengiklan melihat dimana Iklan mereka tampil, seperti posisi penempatan Script Iklan di Layout Blog milik Publisher, dsb. Dan dari situ Pengiklan bisa memilih apakah melakukan “Bid” atau “No Bid”. Maksudnya adalah, pihak Pengiklan diberikan keleluasakan apakah Rela Saldo yang dia anggarkan untuk Biaya Promosi diberikan kepada Publisher. Jika Ya, maka Pengiklan akan memberikan Status “Bid” kepada kita sebagai Publisher, jika Tidak, maka kita hanya mendapatkan Jumlah “No Bid” yang bisa banyak sekali.

Maka dari itu, pasanglah iklan di posisi Strategis, Iklan yang ditempatkan di Header atau Sidebar atau di Tengah Konten atau dibawah Konten, tentu lebih baik daripada diletakkan di Footer.

Ini sudah konsekuensi dari Sistem CPM (Cost Per Million) atau Pembayaran Iklan berdasarkan 1000 Impresi (Tayangan). Tentu Pengiklan tidak rela jika Saldo mereka berpindah ke Publisher, padahal Iklan Promosi mereka ditempatkan di Footer atua posisi yang tidak strategis lainnya, alih-alih mendapatkan Klik dari Pengunjung, apalagi terjadi Transaksi (Action) setelahnya.

Sabar saja, kalau memang Rejeki, tidak akan kemana kok 🙂

Mengenai Traffic USA dan Negara Premium lainnya, itu hanya persoalan Nilai Iklan saja, karena baik Chitika, bahkan Google AdSense pun berbeda dalam memberikan Nilai Reward berdasarkan Negara Asal Traffic yang didapatkan Publisher.

Setidaknya Chitika bisa memberikan Solusi menampilkan Iklan yang Relevan dengan Konten, sehingga Potensi terjadinya Klik bisa lebih tinggi bukan ?

Jarang sekali terjadi pada Artikel misalnya tentang Otomotif, eh Iklan yang muncul malah Iklan Bisnis Ponzi (Money Game), kan aneh 😀

Semangatlah dalah berbagi Informasi di Blog, dan jika sudah saatnya, bahkan Google AdSense pun bisa kita dapatkan dengan mudah, Ikhlas dalam Berikhtiar adalah Kunci Sukses. Jangan “Mata Duitan” ah jadi Blogger, nanti kecewa loh, tidak mudah 😀

DMCA.com Protection Status

Hi, Bagaimana Menurut Anda ?


Jadilah Pembaca yang Baik dengan cara meninggalkan Komentar pada setiap Artikel Bermanfaat yang sudah dibaca (•‿•)


Komentar adalah salah satu Faktor Penyemangat bagi seorang Blogger, termasuk juga saya. Sebagai bukti bahwa saya tidak sendirian disini, mengingat ada banyak sekali Viewer (Pembaca) Artikel di Blog saya ini. Mohon, jangan pergi begitu saja.


Tinggalkan Komentar Anda disini meskipun hanya sekedar menyapa saya, mari kita bangun Forum Diskusi di Kolom Komentar pada setiap Artikel di Blog ini.


Oleh karena itu, saya sudah menyediakan Fasilitas Comment System terbaik saat ini yakni Facebook Comments Social Plugins agar Facebooker bisa langsung memberikan komentar tanpa harus mengisi Nama, Email, dan URL Situs, tentunya harus sudah dalam posisi Login di Facebook Versi Web (www.facebook.com atau m.facebook.com di Browser).


Saya juga menyediakan Forum Komentar berbasis Disqus Comments System untuk membangun Komunitas Komentator yang lebih Advanced lagi, tidak diperlukan Account Disqus untuk bisa berkomentar disini, Anda cukup memasukkan Nama dan Email saja, tapi saya sarankan untuk memiliki Account Disqus jika Anda sering berkomentar di banyak Blog yang menggunakan Disqus Comment System."

Mungkin Anda juga menyukai

Disqus Comments


Facebook Comments

Comments



SSL Verified